NOVA.id – Siapa yang tak kenal dengan artis cantik Donita.
Di tengah kesibukan bekerja, Donita punya cara unik untuk memanjakan diri atau sekadar me time.
Me time sendiri ialah aktivitas yang terbebas dari tuntutan atau tekanan lingkungan dan terbebas dari peran sosial.
Baca Juga : Jangan Salah! Ini Dia Cara Menggoreng Makanan yang Tepat Agar Tetap Sehat
Jika tak miliki waktu untuk me time, lambat laun tubuh bisa mengalami stres.
Siapa sangka, ibu dua anak ini mengaku kalau mandi dijadikan cara dirinya sebagai me time.
Hal itu ia ungkapkan saat menghadiri peluncuran Kose Cosmeport di Watson Pondok Indah Mall 2, Jakarta Selatan, Sabtu (15/12).
Baca Juga : Jangan Salah! Cleanser Wajah untuk Kulit Berpori-pori Besar dan Kecil Tenyata Berbeda
Ia menjelaskan, merawat kulit bisa dijadikan sarana untuk membuat diri lebih rileks.
Donita memilih produk perawatan kulit yang praktis dan tidak ribet.
“Kalau dulu kesibukannya cuma kerja, kalau sekarang udah berkeluarga gimana caranya aku butuh sesuatu yang praktis dan tidak makan waktu,” katanya.
Baca Juga : Liburan ke Pantai, Begini Gaya Seksi Mantan Tunangan Denny Sumargo
Istri dari Adi Nugroho ini mengaku kalau ia hanya bisa memanjakan diri dan terbebas dari peran sosialnya ketika ia mandi.
Maka dari itu, ia menjadikan mandi sebagai me time-nya.
“Mandi, jadi me time-nya aku,” terangnya.
Baca Juga : Prahara Pernikahannya dengan Risty Tagor, Stuart Collin: Saya Menyesal!
Ia sangat menikmati momen-momen saat mandi dan membersihkan tubuhnya.
“Aku nikmatin banget yang namanya keramas, bersihin muka, pagi hari dan sebelum tidur,” imbuhnya.
Ketika ditanyai perihal tips cantik ala dirinya, Donita pun menjawab jika mandi ialah salah satu tips untuk tetap cantik.
Baca Juga : Tak Selalu Buruk, Ternyata Marah Juga Punya Manfaat Positif, Apa Saja?
“Tips tetap cantik yang pasti pertama itu kita harus mandi, kalau cantik tapi baunya kurang sedap kan tidak enak juga,” pungkas Donita.
Kemudian yang kedua, ialah menggunakan pelembap, tabir surya, dan rutin menggunakan masker.
“Selain pakai moisturizer dan sunblock, kita juga harus membersihkan wajah dengan benar, kemudian selanjutnya kita juga harus sempetin untuk maskeran,” tandasnya.
Jika mandi jadi me time untuk Donita, kalau Sahabat NOVA bagaimana?(*)
Penulis | : | Alfiyanita Nur Islami |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR