Namun lagi-lagi, keinginan Putri harus terhambat.
Kakak-kakaknya yang tidak ingin Putri menjadi TKI, memaksa perempuan berusia 21 tahun ini untuk tetap berkuliah.
“Putri sampai ngotot mau jadi TKI aja, dia enggak mau kuliah katanya. Saking dia sayang mamanya. Tapi kakak-kakaknya bilang ndak boleh. Putri harus tetap kuliah,” beber Arini.
Baca Juga : Disebut Tak Takut Hantu, Zaskia Mecca Ungkap Sifat Asli Putri Keduanya! Seperti Apa?
Seiring dengan "paksaan" untuk kuliah, kakak-kakak ini tetap berjanji menjaga dan membantu ibu mereka melunasi utang-utangnya sembari Putri tetap melanjutkan pendidikan.
Barulah pasca melampaui masa-masa sulit, akhirnya di tahun 2018 ini, Putri Ayu menutup tahunnya dengan yang tidak disangka-sangka.
Selain akhirnya berkesempatan bertemu Presiden Jokowi, dirinya pun akhirnya berjumpa dengan orang yang menjadi inspirasi namanya, Martha Tilaar.
Baca Juga : Instagram Meghan Markle Tiba-Tiba Aktif, karena Frustasi Tak Ada Media Membela Diri?
“Saya hanya berdoa di tahun lalu, supaya 2018 ini saya bisa senyum. Eh, ya betul. Ada-ada saja yang bikin senyum, ha-ha-ha,” tukas Putri Ayu.
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR