Menyimak kisah Putri Ayu, sang idola yang duduk di sampingnya, Martha Tilaar pun berujar hal yang tidak disangka-sangka.
“Luar biasa (ceritanya). Itulah saya bilang. Kalau kita jealous, iri hati, maki-maki orang, merasa kok Tuhan enggak adil, kenapa aku miskin dia kaya, itu jadi kurang baik. Lebih baik menghargai, saling berdoa, ya semoga bisa jadi seperti itu.
Kan jadi bagus,” ungkap Martha Tilaar, sosok di balik nama besar produk kecantikan Martha Tilaar yang juga hadir bersama putrinya, Wulan Tilaar.
“Saya Percaya Ibu”
Saat ditanya apa yang menjadi pegangan Putri untuk terus berani bermimpi dan berani seperti ini—bahkan ikut lomba masak tingkat provinsi dan berhasil bertemu Presiden Jokowi—ia pun menjawab, “Kata ibu saya, jangan sama kayak ibu saya. Saya enggak boleh jadi kayak ibu saya.
Saya bersyukur bisa lahir dari mama, orang yang seperti ini. Kalau mungkin hidup saya senang, bukan anak petani, dulu hidup saya senang, pasti sekarang cuma tidur-tiduran.
Baca Juga : Usai Jalani Pengobatan Mental, Selena Gomez Liburan dan Nikmati Musim Dingin bersama Rekannya!
Setelah susah, saya akhirnya bisa jalan pakai kaki saya sendiri, saya bisa ambil sesuatu pakai tangan saya sendiri.
Saya bisa lebih mandiri, saya bersyukur. Karena selalu ada alasan di balik semuanya.
Tuhan enggak mungkin menciptakan sesuatu tanpa alasan dan mama Putri juga enggak mungkin kasih nama Martha Tilaar tanpa alasan.
Saya percaya Tuhan, saya percaya Ibu saya,” tukas Putri. (*)
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR