NOVA.id – Dalam keadaan yang terdesak, kita sering kali berbagi pakaian dengan saudara kandung tak terkecuali celana dalam.
Tapi, ketahuilah jika menggunakan celana dalam bekas tidak bagus untuk kesehatan diri sendiri lo.
Walaupun celana dalam yang dipakai merupakan celana dalam saudara kandung.
Ini pun dialami oleh seorang gadis berusia 12 tahun yang berasal dari Propinsi Zhejiang, Cina.
Gadis itu mulai muntah dan dia menderita demam yang berkepanjangan bersamaan dengan gejala lain, seperti sakit perut.
Laporan ini mengklaim bahwa dia menderita kondisi dengan gejala tersebut selama setengah bulan.
Baca Juga: Upacara Pembaptisan Sang Putra Digelar Tertutup, Meghan Markle Tampil Anggun dengan Gaun Putih Mewah
Ketika kesehatannya semakin memburuk, barulah orang tuanya membawanya ke rumah sakit.
Ketika dokter memeriksanya, gadis itu didiagnosis menderita penyakit radang panggul, yang mengakibatkan hidrosalping, yang merupakan kondisi di mana saluran tuba falopi tersumbat dengan air.
Dokter mengungkapkan bahwa salah satu tuba falopinya rusak parah.
Namun, para dokter ini bingung, bagaimana seorang gadis kecil dapat didiagnosis dengan kondisi tersebut.
Sebenarnya ini adalah penyakit yang disebabkan karena memiliki banyak pasangan seksual atau karena hubungan seks tanpa kondom.
Tapi dalam kasus ini, bukan alasan keduanya karena gadis ini tidak melakukan hubungan seksual.
Lalu, bagaimana itu mungkin terjadi?
Baca Juga: Artis Lee Yeol Eum Terancam 5 Tahun Penjara karena Tangkap Kerang Raksasa di Thailand
Gadis itu mengatakan bahwa ia mengalami haid pertama dua tahun sebelumnya, ia juga belum pernah menggunakan tampon atau pembalut jenis apa pun.
Ketika para dokter masuk ke rincian gaya hidupnya, barulah mereka menemukan alasannya.
Para dokter mengungkapkan bahwa gadis itu mengenakan pakaian dalam ibunya, demikian dilansir dari boldsky.
Rupanya, pakaian dalam gadis itu disimpan bersama dengan pakaian dalam ibunya di lemari yang sama.
Akibatnya, gadis itu dan ibunya sering memakai pakaian dalam satu sama lain.
Lebih buruknya lagi, ibu gadis itu mengungkapkan bahwa dia telah menderita vaginitis sebelumnya.
Baca Juga: Terharu, Tangis Anang dan Ashanty Pecah Saat Dengarkan Curahan Hati Arsy
Karena ibunya pernah menderita vaginitis, maka dokter percaya bahwa mengenakan pakaian dalam ibunya itulah yang menyebabkan penyakit tersebut.
Gadis itu harus menjalani operasi laparoskopi di mana dokter memotong tuba falopi kanan dan ovarium kanannya.
Para dokter mengungkapkan, mereka mencoba menyelamatkan tuba falopi, tapi sayangnya, lesi itu sangat parah sehingga harus diangkat.(*)
Artikel ini telah tayang di laman intisari.grid.id dengan judul Gara-gara Kenakan Celana Dalam Ibunya, Buluh Rahim Wanita Ini Tersumbat Hingga Harus Dipotong
Source | : | intisari |
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR