NOVA.id – Sambut libur akhir tahun 2019, AEON Mall BSD City menyelenggarakan rangkaian program menarik dengan tema Pokemon Jolly Holly-Days.
Acara yang memeriahkan perayaan Natal dan tahun baru 2020 ini berlangsung pada 5 Desember 2019 hingga 12 Januari 2020.
”Yang spesial dari acara ini adalah Meet & Greet and Dance Parade bersama karakter Pikachu dan Eevee merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia,” jelas Amelia selaku Senior Manager Operation AEON Mall BSD City.
Baca Juga: Sambut Libur Akhir Tahun dengan Keseruan di Hello Bali Festival, yuk!
Selain dapat bertemu dengan Pikachu dan Eevee, anak-anak bisa menari serta berfoto bersama mereka.
Rangkaian Pokemon Jolly Holly-Days juga menghadirkan berbagai macam acara khas perayaan Natal seperti Christmas Choir, Christmas Caroling, dan Santa Elves Parade.
Tidak ketinggalan juga aktivitas yang selalu diadakan oleh AEON Mall BSD City yaitu Santa’s Secret Gift.
Baca Juga: Inilah 6 Rekomendasi Film Seru untuk Menemani Perjalanan Bisnis
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR