NOVA.id - Kopi sudah menjadi minuman pokok bagi beberapa orang.
Bahkan saking kecanduannya dengan kopi, seseorang seakan tak bisa sehari pun meninggalkan minuman yang mengandung kafein tersebut.
Namun, pada saat puasa di bulan Ramadan ini kita tak bisa dengan mudah menikmati si hitam seperti biasanya.
Baca Juga: Milenial Harus Pintar Atur Uang, Ini 5 Tips Mudah Kredit Mobil Baru dengan Cicilan Ringan
Apalagi bagi mereka yang memiliki penyakit asam lambung, salah mengatur pola minum maka risiko penyakitnya akan kambuh semakin besar.
Lalu bagaimana tips aman menikmati kopi saat bulan puasa?
Dikutip dari kompas.com, ini cara aman agar tetap bisa menikmati kopi tanpa khawatir tentang kesehatan.
"Jika memang butuh banget, ya pas buka, tapi dengan jumlah tidak banyak seperti hari biasa," ujar dokter spesialis gizi klinik Jovita Amelia.
Sebelum meminum kopi saat berbuka, disarankan untuk makan makanan kecil terlebih dahulu, atau makanan berat.
Karena jika langsung minum kopi maka membuat lambung yang sensitif mengalami iritasi.
Setelah makan takjil 10-15 menit kemudian kita boleh menikmati kopi favorit yang disiapkan.
Disarankan juga untuk minum kopi dengan kandungan gula, karena itu bisa membantu memulihkan energi setelah seharian berpuasa.
Namun, ia tak menyarankan untuk minum kopi saat sahur.
Karena kopi memiliki efek diuretik yang membuat mereka yang mengonsumsinya lebih banyak mengalami buang air kecil.
Jika tak diimbangi dengan banyak minum air maka akan ada kemungkinan mengalami dehidrasi. (*)
Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?
Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasional, UN Women.
Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!
Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.
Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR