NOVA.id - Youtuber Ferdian Paleka berhasil ditangkap polisi pada Jumat (08/05) lalu setelah sempat menjadi buronan.
Sebelumnya diberitakan, video aksi YouTuber Paleka Present viral di media sosial setelah melakukan prank terhadap waria atau transpuan di Bandung.
Paleka Present yang terdiri dari Ferdian Paleka dan Tubagus itu membagikan bingkisan berisi sampah dan batu kepada waria yang mereka temui di jalan.
Aksi yang diunggah di YouTube itu pun menuai kecaman dari bebagai pihak. Ferdian dilaporkan atas dugaan pencemaran nama baik dan terancam UU ITE 12 tahun penjara.
Telah ditangkap, kini Ferdian Paleka kembali viral lantaran tersebar video dirinya yang diplonco oleh narapidana lain di penjara.
Dalam video tersebut, terlihat seorang laki-laki yang hanya mengenakan celana dalam yang diduga merupakan Ferdian Paleka.
KOMENTAR