NOVA.id - Kita bisa memanfaatkan waktu senggang untuk melakukan hobi atau kesukaan kita, misalnya merajut atau crochet.
Bukan hal yang mustahil bila hobi merajut yang kita geluti bisa menambah pundi-pundi penghasilan kita.
Seperti yang dilakukan oleh Fitriyani A. Dalay (34) dan para anggota Komunitas merajut, KQ.
“Bagi kami, merajut adalah kegiatan yang sangat mengasyikkan. Tak hanya menyalurkan hobi di waktu senggang, tetapi juga ada nilai ekonomis yang bisa menjadi sumber penghasilan,” kata Fitriyani selaku pemilik rumah yang dijadikan markas KQ, dikutip dari Tabloid NOVA edisi 1444.
Berdiri sejak tahun 2011, sudah banyak perempuan dari berbagai kawasan di kota Makassar berdatangan ke komunitas KQ.
Tujuannya bermacam-macam, tak hanya belajar cara merajut, tetapi terkadang mereka sengaja datang untuk mencari teman atau melihat teknik terbaru.
Baca Juga: Coba Merajut untuk Hilangkan Bosan Saat PSBB, Ini 5 Cara Rajut Dasar yang Bisa Dicoba Pemula
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR