NOVA.id - Nama Yuni Shara kita kenal sebagai salah satu penyanyi senior papan atas tanah air.
Kakak Krisdayanti itu masih eksis di industri hiburan tanah air.
Tak heran bayaran mantan kekasih Raffi Ahmad ini sekali manggung terbilang fantastis.
Baca Juga: Inspirasi Hidangan Nusantara ala Bunda Didi untuk Jaga Kesehatan di Kenormalan Baru
Tak hanya itu, Yuni Shara juga menekuni bisnis yang dikelolanya.
Diketahui, Yuni Shara sudah bercerai sejak 10 tahun silam.
Meski menjadi artis sukses dirinya masih betah menjanda.
Melansir gridpop.id, bisnis batu bara, panci antilengket, dan yang lainnya membuat Yuni Shara bisa mengumpulkan pundi-pundi rupiah untuk membangun rumah mewah.
Sejak bercerai 10 tahun lalu, Yuni bahkan tak bergantung pada laki-laki. Ia pun sukses membangun istana mewahnya dari hasil kerja kerasnya tersebut.
Terkait dengan kehidupan mewah yang lekat padanya, Yuni Shara justru tak memanjakan kedua anaknya dengan kemewahan.
Baru-baru ini, putra bungsu Yuni Shara kepergok mengikuti sebuah kuis di media sosial.
Melansir dari GridFame.id, diungkapkan awal bulan Juni lalu, Cello membagikan potret bersama kakaknya, Cevin saat sedang liburan.
"I've missed vacation these days. This image in Paris with @c_obrient is when I went on a holiday in Europe," ungkapnya.
Baca Juga: Yuk Coba Cari Jodoh Berdasarkan Zodiak, Sagitarius Cocok dengan Aries!
Ia mengunggah foto tersebut dan mengatakan rindu berlibur bersama.
Selain itu, dalam keterangan fotonya, ia mengaku membagikan foto itu untuk agar bisa mendapatkan hadiah dari Samsung.
Ia menginginkan mendapatkan hadiah ponsel terbaru Samsung seri Galaxy Z Flip.
"Photo ini untuk mengikuti post dengan hashtag #imageoflove dan #galaxyzflip untuk mendapatkan Samsung Galaxy Z flip dari @samsung_id . (Saya ikutan main-main aja mau dapetin hadiahnya (emoji))," terangnya.
Sekedar informasi ponsel yang diinginkan putra bungsu Yuni Shara merupakan salah satu ponsel mewah keluaran Samsung.
Ponsel kelas atas itu dibandoril dengan harga jual sekitar Rp21-23 juta.
Tak serta merta meminta dibelikan pada ibunya yang kaya raya, Cello justru 'mengadu nasib' dengan ikut kontes atau kompetisi di dunia maya yang biasa disebut dengan giveaway.
Pada unggahan Cello itu, Yuni Shara bahkan juga ikut berkomentar.
"Saya juga mau ikut , masih bisa kah? (emoji)," tanya Yuni Shara lewat akunnya @yunishara36.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Artikel ini pernah tayang di laman GridStar.id dengan judul Jadi Anak Penyanyi Top Tanah Air, Putra Bungsu Yuni Shara Malah Ketahuan Mengadu Nasib Lakukan Hal Ini Demi Beli Ponsel Baru, Kok Bisa?
Si Kecil Bebas Bermain di Luar dengan Serum Anti-Polusi dari Gently Sunscreen SPF50+ PA++++
Penulis | : | Yulia Susanti |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR