NOVA.id - Pintar atur uang merupakan hal yang cukup sulit dilakukan oleh sebagian orang.
Banyak godaan yang datang saat kita berniat untuk mulai mengatur keuangan.
Misalnya, kita lebih memilih untuk berfoya-foya di awal bulan daripada menaati anggaran yang telah ditentukan.
Baca Juga: Jangan Asal, Ini Tips Memilih Fintech Lending yang Aman dan Terpercaya
Jika kita melakukan hal itu, bukan tidak mungkin di akhir bulan kita akan kehabisan uang.
Kalau uang sudah habis duluan, boro-boro mau menabung, untuk hidup sehari-hari saja bisa jadi kurang.
Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk bisa mengatur uang dengan baik.
Baca Juga: Wajib Lakukan Imunisasi Walau Pandemi Melanda, Ini Cara Amannya
Namun, yang menjadi tantangan adalah kita harus disiplin dan konsisten menjalankan strategi yang sudah dibuat dalam perencanaan keuangan.
Lalu bagaimana caranya agar kita bisa disiplin dan konsisten dalam mengatur keuangan?
Jangan khawatir, financial planner dari Finansialku, Rista Zwestika, punya jawabannya!
Baca Juga: Pintar Atur Uang, Ini 4 Cara Hemat Listrik agar Tagihan Tak Membengkak
Menurut Riska, agar kita bisa disiplin dan konsisten mengatur uang, pertama-tama kita harus punya financial self-awareness atau kesadaran finansial.
Sebagai manusia, kita harus menyadari bahwa demi mendapat uang kita harus membarter waktu, tenaga, dan pikiran.
"Bayangkan kalau kita tidak mengatur uang atau tidak disiplin dalam mengendaikan uang, maka sudah pasti uang yang akan mengendalikan kita," ujar Rista saat dihubungi NOVA, Kamis (01/10).
Baca Juga: Yuk Pintar Atur Uang dengan Mengalokasikan Gaji untuk 3 Pos Terpenting!
Setelah memiliki kesadaran finansial, kita juga harus menyadari bahwa hidup kita di dunia itu terbatas.
"Jika kita tidak memanfaatkan masa produktif ini, maka one day kita akan kerja terus," ujar Rista.
Yang ketiga, kita juga harus mengenali diri sendiri terkait keinginan untuk sukses di masa depan.
Baca Juga: Biar Dapat Untung, Begini Tips Pintar Atur Uang Pakai Dompet Digital
"Jadi tanyakan diri sendiri, kamu mau suksesnya kapan? Kalau mau segera, ya lakukan (mengatur uang) dengan segera, disiplin kuncinya," jelas Rista.
"Sehebat apapun kita melakukan strategi keuangan, melakukan bujeting perencanaan, itu bisa gagal kalau kita tidak konsisten dan tidak disiplin," sambungnya.
Nah, Finansialku.com hadir untuk membantu kita merencanakan keuangan.
Finansialku.com adalah portal perencana keuangan yang dikelola oleh perencana keuangan yang berkompeten, berpengalaman, dan tersertifikasi professional.
Para perencana keuangan di Finansialku.com adalah pemegang lisensi CFP® aktif dan bekerja sesuai dengan kode etik profesi perencana keuangan yang telah ditetapkan oleh Financial Planning Standards Board Indonesia.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Nova |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR