Perasaan cemas merupakan hal yang wajar. Untuk itu, disarankan untuk tidak menyangkal saat diri sendiri sedang merasa cemas.
Namun, usahakan untuk mencari distraksi agar perasaan cemas tersebut tidak berlebihan. Misalnya, melakukan kegiatan sederhana seperti membereskan kamar, menyiram tanaman, atau berdoa dan beribadah.
2. Jangan hanya fokus pada informasi negatif
Saat ini, informasi mengenai perkembangan pandemi Covid-19 begitu mudah didapatkan melalui TV, koran, radio, dan internet.
Pastikan lansia tidak hanya fokus pada informasi negatif saja. Cari tahu juga pengalaman orang-orang yang pulih dari penyakit ini. Dengan begitu, pemikiran lansia tentang Covid-19 tidak selalu negatif.
Baca Juga: Perangi Misinformasi Covid-19, Instagram Lakukan 8 Langkah Ini demi Cegah Timbulnya Hoaks
3. Batasi koneksi dengan media sosial
Media sosial merupakan dunia tidak terbatas dimana semua orang bebas menyebar informasi, termasuk hoaks atau berita palsu.
Baiknya, informasikan pada lansia sumber-sumber terpecaya mengenai perkembangan Covid-19 seperti WHO, Kementerian Kesehatan Indonesia, dan ahli epidemiologi masyarakat yang tepercaya.
Apabila ingin mengakses informasi di internet, pastikan untuk mengunjungi situs resmi Pemerintah Indonesia melalui www.covid19.go.id.
4. Tetap aktif bergerak
Nah, salah satu cara agar terhindar dari pikiran negatif yang bisa dilakukan adalah dengan berolahraga.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR