“Ada beberapa potensi yang membuat sektor kuliner ini dapat berkembang. Pertama, adalah potensi pasar yang besar tadi. Makanan, kan, merupakan kebutuhan dasar yang harus terus dipenuhi. Kedua, fleksibel dan mudah dalam memulai dan menjalankan usaha, seperti resep dan bahan, kan sudah disiapkan. Ketiga, tingkat risikonya rendah dan potensi keuntungannya itu lebih besar dibandingkan sektor usaha lainnya,” jelas Oke saat dihubungi NOVA.
Di sisi lain, Tri Raharjo, Ketua Umum Waralaba dan Lisensi Indonesia pun mengungkapkan jika peluang franchise kini mulai bertumbuh dan kembali memberikan peluang bisnis, meski masih dalam situasi pandemi.
“Awal tahun ini kecenderungan orang yang ingin join terhadap bisnis franchise atau jadi franchisee memang sudah mulai bertumbuh kembali. Terutama investasiinvestasi skala tidak terlalu besar. Jadi memang banyak yang diminati di skala Rp100 juta ke bawah,” ujar Tri pada NOVA.
Jadi, berminat buka waralaba kuliner Sahabat NOVA?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR