Maula Hijab didirikan pada tahun 2017 oleh pasangan suami-istri Burhan Alfironi Muktamar, S.Kom., M.Eng dan Atiatul Maula S.Kom.
Setiap produk Maula Hijab merupakan produksi sendiri dengan penjualan yang berfokus di ranah online melalui marketplace.
Burhan menjelaskan, “Nama ‘Maula Hijab’ sendiri diambil dari nama istri saya. Selain melakukan produksi sendiri, kami juga mengangkat konsep sociopreneurship dengan memberdayakan warga sekitar, yakni ibu-ibu penjahit, untuk membantu proses produksi.”
Baca Juga: Ini Cara Membersihkan Kulkas agar Bebas Bau, Cukup Pakai Baking Soda
Di samping bisnisnya bersama sang istri, Burhan juga bekerja sebagai dosen di salah satu universitas di Yogyakarta.
Dari bisnisnya ini, Burhan dan Maula tidak hanya memperoleh keuntungan pribadi, tetapi juga membantu warga sekitarnya dengan memberikan lapangan pekerjaan untuk mereka serta memberikan sebagian keuntungan penjualannya kepada fakir miskin.
Maula mengungkapkan, “Sebesar 2,5% dari keuntungan Maula Hijab disalurkan kepada fakir miskin. Maka dari itu, para konsumen yang berbelanja di sini pun ikut serta dalam membantu bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkan.”
Maula Hijab memiliki beberapa produk unggulan yang saat ini menjadi favorit para konsumennya, di antaranya ialah pasmina plisket, kerudung segi empat, dan kerudung instan.
Baca Juga: Kabar Baik! Mahasiswa Jakarta Bisa Dapat Bantuan Rp9 Juta per Semester
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR