NOVA.id - Di zaman yang serba cepat dan tak menentu ini, baik lelaki maupun perempuan sangat rentan mengalami stres.
Sayangnya tak semua mampu mengelola rasa stres dengan baik.
Padahal menurut dr. Bram Pradipta Sp.OG, apabila pengelolaan stres buruk, maka akan berdampak serius pada kualitas kesehatan.
"Bagi wanita, dampak stres bahkan bisa menyebabkan siklus menstruasi menjadi tidak teratur," katanya saat talkshow dalam rangkaian acara Healing in Natural Cool Wonderland, Softex, beberapa hari lalu di Chakra Hall & Lounge BSD.
"Maka dari itu, diperlukan sebuah upaya agar stres yang ditimbulkan bisa berubah menjadi fresh," sambungnya.
Salah satu caranya, dr. Bram menuturkan bisa dimulai dengan memilih pembalut yang tepat.
Sandra Napis, Brand Manager Softex Natural Cool, sepakat. Dan ikut memberi rekomendasi pembalut yang cocok untuk menghalau stres.
"Pilih pembalut yang mengandung ekstrak daun mint dan daun sirih, karena kandungan ekstra daun mint tersebut bisa memberikan sensasi dingin alami dan mencegah lembab," ucap Sandra.
Sedangkan, Sandra melanjutkan, ekstra daun sirih sendiri berperan sebagai antiseptik alami yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri dan mencegah bau.
Baca Juga: Tak Pakai Obat, Ini 5 Cara Aman dan Ampuh Mengatasi Sakit Perut saat Menstruasi
Lihat postingan ini di Instagram
Lantas, selain talkshow dengan ahli, acara ini juga berhasil membuat ratusan perempuan milenial dan penyuka gaya hidup sehat, buat healing sejenak setelah menjalani aktivitas yang padat.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR