NOVA.id - Menahan lapar selama belasan jam di bulan puasa bukan hal mudah bagi sebagian orang. Apalagi jika memiliki aktivitas yang padat dan berat, rasa lapar bisa muncul kapan saja.
Nah untuk mengatasi rasa lapar berlebih, ada tips puasa yang bisa Sahabat NOVA coba.
Salah satunya adalah dengan mengonsumsi makanan yang bikin kenyang lebih lama saat jam buka puasa atau sahur. Ini akan membantu kita kenyang selama puasa seharian nanti, lo.
Melansir Kompas.com, berikut ini adalah daftar makanan yang bikin kenyang lebih lama saat puasa:
1. Alpukat
Rekomendasi menikmati alpukat untuk kenyang lebih lama adalah dengan mencampurnya dengan keju cottage. Caranya sebagai berikut:
-Belah buah alpukat menjadi dua
-Buang bijinya
-Masukkan ke buah alpukat ke dalam mangkuk dan tambahkan satu sendok teh keju cottage.
Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Kulit Kering Selama Puasa Menurut Dokter
View this post on Instagram
2. Chicken sandwich
Setiap potongan chicken sandwich mengandung 200 kalori, 3 gram serat, dan 20 gram protein.
Cara membuatnya adalah sebagai berikut:
-Isi 2 tangkap roti dengan sepotong daging ayam beserta sayuran, seperti selada, tomat, dan timun.
-Potong menjadi 2 bagian.
3. Asparagus dan telur rebus
Makan asparagus dan telur rebus adalah kombinasi yang sehat sekaligus mengenyangkan.
Asparagus kaya serat, sementara telur mengandung protein hewani alami, tinggi serat tidak larut, yang menambah jumlah tinja dan mendukung buang air besar secara teratur.
Ini juga mengandung sejumlah kecil serat larut, yang larut dalam air dan membentuk zat seperti gel di saluran pencernaan. Serat larut memberi makan bakteri ramah di usus, seperti Bifidobacteria dan Lactobacillus.
Baca Juga: Manfaat Minum Susu Selama Puasa, Salah Satunya Jadi Sumber Energi
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR