NOVA.id - Pakaian denim telah menjadi tren yang melekat bagi industri fashion di Indonesia bahkan dunia.
Meskipun bermunculan tren fashion baru lainnya, pakaian denim masih menjadi andalan dan menjadi tren yang tak lekang oleh waktu dan versatile.
Indonesia akan terus menjadi pasar yang sangat baik bagi industri pakaian fashion denim.
Sejalan dengan pertumbuhan pesat tersebut, industri fashion muslim juga terus tumbuh menjadi pasar yang besar di Indonesia, dengan potensi pertumbuhan yang cukup tinggi dan menjanjikan di masa depan.
Saat ini, Indonesia dengan 80% dari 278 juta penduduknya beragama Islam, dianggap sebagai negara dengan populasi muslim terbesar di dunia.
Dengan fakta itu, baik industri fashion denim maupun muslim menggunakan kapas dan terutama kapas A.S., sebagai bahan bakunya.
Kapas A.S. saat ini semakin banyak diminati oleh kedua industri ini karena merupakan serat alami berkualitas tinggi.
“Program lisensi Cotton USA™, program U.S. Cotton Trust Protocol®️ dan program Cotton USA Solutions™ adalah tiga program yang ditawarkan Cotton Council International (atau CCI) kepada produsen tekstil di Indonesia untuk membantu industri tekstil di Indonesia tumbuh dan meningkatkan penjualan dan keuntungan yang lebih maksimal serta bertumbuh baik di pasar lokal Indonesia dan pasar ekspor ke dunia," kata Dr. Andy Do, perwakilan CCI untuk Indonesia.
Pertama, program Lisensi Cotton USA™ ditawarkan oleh CCI kepada semua produsen tekstil di Indonesia yang beroperasi di sepanjang rantai pasokan.
Baca Juga: Cotton USA Dorong Pertumbuhan Industri Busana Muslim Di Indonesia
Ini memberikan informasi terbaru tentang kapas A.S, memperkenalkan pembeli kepada penjual produk yang terbuat dari kapas A.S. (melalui acara jejaring), memberikan informasi tentang tren terbaru di industri mode dan juga di industri teknologi tekstil, dll.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR