NOVA.id - Kasus dugaan KDRT Ferry Irawan terhadap Venna Melinda masih menjadi perhatian publik.
Karena kasus ini, tak sedikit publik yang penasaran dengan masa lalu Venna Melinda maupun Ferry Irawan.
Salah satunya yaitu terkait suami pertama Venna Melinda, Ivan Fadilla.
Diketahui, Venna Melinda dan Ivan Fadilla menikah pada tahun 1995 dan bercerai pada 2014.
Keduanya dikaruniai dua orang anak, yakni Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.
Nah, belum lama ini Verrell Bramasta membandingkan perilaku sang ayah kandung dengan Ferry Irawan.
Verrell mengatakan, Ivan Fadilla tidak pernah kasar kepada Venna Melinda.
"Dari kecil aku enggak pernah lihat papa main tangan, enggak pernah lihat papa marah," kata Verrell dilansir dari TribunStyle, Sabtu (14/01).
Sehingga, ketika menemui Venna Melinda diperlakukan kasar oleh Ferry Irawan, Verrell mengaku kecewa.
"Jadi enggak pernah lihat mama dalam kondisi seperti sekarang, jadi begitu lihat rasanya campur aduk banget, kacau lah," tambah Verrell.
Kemudian, Verrell kembali memuji sikap Ivan Fadilla.
"Yang aku salut dari papa, seberat-beratnya masalah, sebagaimana keadaan, dari dulu aku enggak pernah melihat diajarkan ataupun diberi contoh kalau seorang laki-laki berbuat kasar sama wanita, apapun alasannya," jelas Verrell.
Sementara itu, walaupun sudah lama bercerai, Ivan Fadilla sendiri turut memberikan dukungan kepada Venna Melinda.
"Verrell kaget sekali, dial angsung kasih kabar ke saya kalau mamanya ada musibah. Saya kasih support buat Verrell kamu yang sabar."
"Saya kasih support juga buat mamanya," kata Ivan Fadilla, dilansir dari TribunSeleb, Sabtu (14/01).
Ivan mengatakan, ia mendengar kabar tersebu saat ia dan Verrell sedang berada di luar negeri.
Baca Juga: Tanggapan Ivan Fadilla Soal Diundang ke Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan
"Begitu denger kebetulan masih di luar negeri kan. Jadi pisah, saya kembali ke sini, Verrell langsung ke Surabaya nemuin mamanya," jelas Ivan.(*)
KOMENTAR