2. Bau bensin menyengat
Abu Dahrun juga mengungkapkan bahwa saat kejadian bau bensin sangat menyengat dan bercampur bau asap.
"Posisi saya waktu pertama itu lagi di dalam rumah. Tiba-tiba orang di luar teriak-teriak, 'kebakaran, kebakaran'."
"Saya langsung ngajak orang rumah untuk lari ke luar," ujar Abu kepada Kompas.com, Jumat malam.
"Nah pas sampai di luar, ternyata ada bau bensin menyengat banget," lanjut dia.
Bau bensin itu bercampur bau asap.
Kondisi itu pun menyebabkan Abu sedikit kesulitan bernapas saat berlari bersama-sama warga lainnya menjauh dari area kebakaran.
3. Melihat orang terbakar hidup-hidup
Linda (56), seorang warga yang rumahnya juga tak jauh dari area kebakaran tersebut mengatakan jika ia dan keluarga berlari menjauh dari kebakaran.
Terlebih ketika ia sudah mulai melihat orang-orang dalam keadaan terbakar. Linda menyebutkan bahwa ia melihar orang yang terbakar hidup-hidup.
"Saya ngelihat, pada kebakar habis rambutnya, mukanya hitam, bajunya sudah ngga ada, ada lagi bapak-bapak dibopong naik motor ke RS Koja," terangnya.
Baca Juga: Cegah Kebakaran di Dapur, Perhatikan Pakaian Sampai Kebersihan Kompor
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR