NOVA.ID - Aktivitas selama Ramadan pastinya akan berubah dibandingkan hari biasa.
Kita akan bangun lebih pagi dari sebelumnya serta kegiatan yang dilakukan akan berlangsung hingga malam hari.
Karena setelah berbuka puasa, biasanya akan dilanjutkan dengan aktivitas lain hingga malam hari.
Pastinya hal tersebut akan berpengaruh pada pola tidur kita yang berubah dari sebelumnya. Tak jarang kita akan mengalami kurang tidur.
Berubahnya pola tidur hingga berdampak pada jam tidur berkurang ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Dikutip dari Kompas.com, kurang tidur memiliki beberapa dampak untuk orang yang mengalaminya:
1. Mood swing dan sakit kepala
Perubahan pola tidur juga akan berpengaruh dengan perubahan suasana hati.
Sebagian orang perubahan ini juga berdampak pada sakit kepala ringan hingga migrain.
2. Berkurangnya fungsi kognitif
Istirahat yang cukup membantu kita untuk berpikir jernih, mempertahankan dan mengingat informasi, dan membantu pengambilan keputusan kita.
Namun jika kita kurang tidur, maka yang terjadi adalah kita sulit untuk berkonsentrasi dan fokus, reaksi kita lebih lambat hingga kemampuan kreatif dan melakukan pemecahan masalah juga bisa terpengaruh.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR