NOVA.ID - Banyak para suami yang menggali informasi mengenai obat kuat untuk hubungan suami istri.
Obat kuat diyakini bisa membantu meningkatkan gairah bercinta.
Masalah penurunan gairah dikarenakan beberapa faktor seperti kelelahan, stres, bertambahnya usia, dan masih banyak lagi.
Selain menjalani pola hidup sehat, beberapa bahan alami diyakini bisa membantu mendongkrak gairah.
Beberapa bahan alami bisa mengatasi berbagai masalah ranjang seperti ejakulasi dini, durasi bercinta kurang, dan sebagainya.
Salah satu bahan alami yang ampuh sebagai obat kuat adalah kurma.
Kurma merupakan buah dengan sumber gula yang banyak digemari sebagian besar orang.
Melansir Nakita, rutin mengkonsumsi kurma bisa membantu meningkatkan libido.
Manfaat lain dari makan kurma yaitu bisa meningkatkan kualitas dan jumlah sperma.
Hal ini lantaran kandungan estradiol dan flavonoid.
Baca Juga: Apakah Boleh Penderita Diabetes Buka Puasa dengan Kurma? Ini Baiknya
Sehingga, bisa membantu meningkatkan kesuburan.
Menjadi afrodisiak alami, kurma bisa membantu meningkatkan stamina di ranjang.
Ini karena kandungan vitamin esensial seperti A dan B6, mineral, dan asam amino.
Sahabat NOVA bisa mengonsumsi kurma secara langsung setiap hari.
Jika kurang suka, Sahabat NOVA juga bisa membuat jus kurma yang dicampur susu dan madu.
Berikut penjelasan kurma sebagai obat kuat dalam hubungan suami istri.
Selamat mencoba, Sahabat NOVA!
(*)
KOMENTAR