NOVA.id - Sahabat NOVA memiliki insomnia atau memiliki kualitas tidur yang buruk?
Sudah saatnya mengganti menu makan malam dengan makanan-makanan berikut.
Sebab, makanan berikut memberikan dampak membantu tidur lebih nyenyak loh.
Menurut American Academy of Sleep Medicine (AASM) dan Sleep Research Society (SRS), orang dewasa yang sering tidur kurang dari tujuh jam setiap malam memiliki peningkatan risiko masalah kesehatan seperti obesitas, diabetes, hipertensi, hingga depresi. Untungnya, menerapkan pola makan yang padat nutrisi, lengkap dengan buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan protein tanpa lemak bisa memberikan bantuan ekstra dalam mendorong tidur yang lebih nyenyak.
Dilansir dari laman Eat This Not That, berikut enam makanan terbaik yang bisa dicoba untuk membantu kita tidur nyenyak.
1. Buah kiwi
Buah kiwi atau Chinese gooseberry, dikenal karena rasanya yang asam, tetapi memiliki manfaat yang potensial terhadap meningkatkan kualitas tidur.
Dalam sebuah penelitian, orang dewasa yang melaporkan gangguan tidur menemukan peningkatan dalam onset, durasi, dan efisiensi tidur setelah empat minggu konsumsi kiwi secara teratur.
2. Kacang-kacangan
Triptofan, asam amino yang bertindak sebagai prekursor neurotransmitter serotonin, dikaitkan dengan siklus tidur-bangun.
Triptofan umumnya ditemukan dalam berbagai jenis makanan seperti kacang tanah, susu, hingga telur.
Sebuah tinjauan dalam Nutrition Research menyatakan, makanan yang memengaruhi ketersediaan triptofan mungkin yang paling membantu dalam meningkatkan kualitas tidur.
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR