Sahabat NOVA bisa pilih suatu obyek yang dapat terlihat jelas.
Misalnya pusatkan pandangan mata ke arah detik jam, warna menarik atau benda lainnya sembari melakukan latihan pernapasan.
4. Lakukan teknik relaksasi otot
Otot yang merasa tegang juga termasuk ke dalam gejala fisik akibat serangan panik.
Lakukan sejumlah gerakan untuk sekadar merilekskan otot seperti peregangan, atau beberapa gerakan yang bisa mengendurkan otot lebih rileks.
Sama seperti latihan pernapasan, teknik relaksasi otot juga dapat membantu menghentikan kecemasan dan mengendalikan respon tubuh agar lebih memahami keadaan sekitar.
5. Membayangkan momen bahagia
Teknik imajinasi untuk menenangkan diri perlu dilatih agar jika sewaktu-waktu panik itu muncul, maka gejalanya dapat teratasi dengan mudah.
Cara ini cocok diterapkan apabila kita terlalu sering mengalami panic attack.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa menghabiskan waktu di dalam ruang khayal dapat mengelola kecemasan.
Oleh karena itu, biasakan membayangkan momen-momen bahagia untuk dapat menenangkan diri ketika kecemasan yang dirasa terlalu berlebihan.
Demikian beberapa cara mengatasi panic attack yang bisa Sahabat NOVA lakukan.
Semoga membantu.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR