Seperti dituturkan Vinci Ghazali, reaksi alergi menyebabkan permukaan kulit rusak. "Ditambah lagi dengan adanya bakteri serta jamur, permukaan kulit yang sudah rusak ini membuat hilangnya pertahanan tubuh." Reaksi lanjutnya, biasanya muncul secara tiba-tiba dalam waktu 1-2 hari. "Ini berbeda dengan iritasi yang timbulnya lebih lama, setelah beberapa hari atau minggu." Meski begitu, soal waktu tak bisa dijadikan patokan. "Sebab, iritasi dan alergi bisa tumpang tindih terjadinya. Yang pasti, kalau sudah timbul merah-merah di kulit, diikuti lecet atau melepuh seperti bisul air, berarti alerginya sudah akut."
KOMENTAR