Bahan A:
150 gr kuning telur
125 gr gula pasir
Bahan B:
500 gr tepung terigu protein tinggi
250 cc air es
25 gr susu bubuk
11 gr ragi instan
2 gr bread improver
Bahan C:
75 gr margarin cair
5 gr garam
Cara Membuat:
1. Kocok bahan A selama 10 menit sampai adonan mengental. Sementara itu aduk rata semua bahan B.
2. Campurkan bahan A dan bahan B, sambil dikocok selama 5 menit.
3. Masukkan bahan C dan aduk kembali hingga adonan kalis. Diamkan adonan selama 30 menit di tempat hangat hingga mengembang dua kali lipat.
4. Timbang adonan, taruh dalam cetakan yang sudah diolesi mentega atau kertas cupcake. Diamkan lagi adonan sampai mengembang dua kalinya.
5. Panggang dalam oven dengan suhu 170 derajat Celcius hingga matang.
Untuk 10 Buah
Tips:
Roti bluder sponge biasanya dibuat kosong tanpa isi. Bisa digunakan sebagai soft roll, atau bisa juga diisi sesuai selera.
Resep: Yeni Johan (0816903922)
Foto: Michael Naftali/ NOVA
Penata saji: T. Firta Hapsari
Reporter: Erwin Kuditawati
Ternyata Ini Usia Ideal si Kecil Pisah Kamar dan Cara Agar Anak Mau Tidur Sendiri
KOMENTAR