Suasana akrab dan ramah akan sangat terasa saat berada di desa yang dulunya dikenal sebagai tempat bertapa ini. "Desa Wisata Krebet siap menjadi tempat pilihan liburan yang penuh nilai edukasi. Booking tempatnya juga mudah. Calon pengunjung bisa mengeceknya terlebih dahulu melalui website www.krebet.com atau berkirim email ke info@krebet.com, atau menghubungi langsung ke nomor 085 227 005 755," jelas Jibre, staf Promosi Desa Wisata Krebet.
Desa Wisata Tanjung terletak 5 km di sebelah utara Monumen Jogja Kembali (Monjali), atau tepatnya berada di Desa Tanjung Donoharjo, Ngagli, Sleman.Memasuki desa ini, Anda akan menemukan satu rumah berbentuk joglo kuno yang menjadi cagar budaya. Rumah ini merupakan satu-satunya rumah joglo yang memiliki bangunan masih komplit dengan pendopo yang mampu menampung sekitar 100-200 orang secara lesehan.
Tiang penyangga depan bangunan rumah terbuat dari kayu nangka berusia 200 tahun. Dan relief kuno pada dinding kayu di ruangan dalam menjadi pusat daya tarik rumah joglo ini, yang biasa dijadikan tempat melakukan aneka kegiatan.
Sleman yang tanahnya dikenal sangat subur, menjadikan kawasan ini amat dikenal sebagai wilayah pertanian. Tak heran bila berbagai kegiatan seperti bercocok tanam, peretnakan, dan perikanan menjadi daya tarik utama bagi wisatawan yang datang. Aktivitas memandikan ternak, tandur (menanam), matun (membersihkan gulma pada padi), dan panen menjadi paket unik untuk menarik wisatawan. Sementara kegiatan unik lainnya seperti memandikan bebek, membudidayakan lele , dan budi daya ikan sungai biasanya menjadi pilihan wisatawan untuk menikmati liburan bersama keluarga dengan nuansa berbeda.
Live in, merupakan kegiatan mengajak hidup bersama penduduk setempat serta merasakan kehidupan sehari-hari orang desa yang ditawarkan Desa Wisata Tanjung. Sujarwati, staf Promosi Desa Wisata Tanjung mengungkapkan, wisatawan memang lebih menyukai kegiatan live in dan terlibat dalam keseharian warga pedesaan yang sangat sederhana.
"Makan sayur yang langsung dipetik di kebun sendiri, memasak dengan tungku dan kayu, biasanya selalu memberikan kesan mendalam bagi wisatawan dari perkotaan. Mereka selalu berkomentar, sangat menyenangkan bisa berlibur di desa untuk belajar lebih menghargai alam," paparnya kepada NOVA.
Banyak sekali kegiatan edukasi yang diberikan Desa Wisata Tanjung. Antara lain aneka permainan tradisional dan kesenian khas yang sudah jarang ditemui di kota besar, seperti gobak sodor hingga pekbuk atau gejog lesung. Bersepeda mengelilingi desa sambil meghirup udara segar dan menikmati pemandangan lereng merapi juga menjadi kegiatan yang sayang untuk dilewatkan para wisatawan.
Wisata Boga dan Spiritual juga menjadi paket pilihan lain yang tak kalah menyenangkan untuk dinikmati di desa ini. "Yang jelas, kami siap memenuhi harapan wisatawan untuk belajar lebih mencintai alam dan menghargainya, baik untuk mengedukasi anak-anak maupun dewasa. Agar mereka bisa terus bersyukur atas karunia dan rahmat atas alam yang sangat bermanfaat bagi kelangsungan hidup kita," tutur Sujarwati, yang juga berprofesi sebagai pendidik.
Menurutnya lagi, berbagai kegiatan seperti seminar dan family gathering juga dapat dilakukan di Desa Wisata Tanjung. Sebab, semua fasilitas yang dibutuhkan dapat tersedia di sini. Bila ingin mendapatka informasi lebih lengkap mengenai Desa Wisata Tanjung, bisa langusng mendatangi pengurus di Sekretariat Desa Wisata Tanjung atau menghubungi staf promosinya di nomor 081 804 256 463.
Swita A Hapsari / bersambung
KOMENTAR