Kabar perkelahian Vicky Irama dibantah keluarga Rhoma Irama. Menurut anak tertua Raja Dangdut itu, Debby Irama, adiknya tidak pernah dipanggil dan menjalani pemeriksaan di Polsek Tebet, Senin (3/1) malam. "Enggak ada yang dipanggil ke kantor polisi. Kemarin Romy (adik Vicky) dan Vicky di toko dan enggak ada masalah utang piutang," elak Deby saat dihubungi, Rabu (5/1). Menurut Deby, anak Rhoma Irama yang terlibat utang adalah Romy. "Kalau Romy memang pernah sewa mobil dan sudah selesai masalahnya. Tapi memang yang saya tahu ada sekelompok orang yang mengatasnamakan ormas ingin mencari keuntungan soal itu, dan yang saya tahu bukan Vicky tapi Romi," jelas Deby. Seperti diberitakan sebelumnya, Vicky Rhoma dilaporkan ke Polsek Tebet, Jakarta Selatan oleh salah seorang anggota FBR bernama Maullana. Vicky terlibat perkelahian dengan Maullana saat ditagih utang sebesar Rp 4,5 juta atas sewa mobil selama 17 hari.Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR