Ayam kampung mengandung nutrisi yang lebih menyehatkan dibanding ayam negeri atau ayam broile karena rendah kandungan lemaknya. Maka tidak heran jika harga ayam kampung lebih tinggi.
Namun tekstur ayam kampung lebih alot, sehingga memerlukan waktu memasak yang lebih lama.
Berikut 5 tips masak ayam kampung agar cepat dagingnya cepat empuk dari tabloidnova.com:
1. Saat merebus ayam kampung, masukkan beberapa keping tempurung kelapa tua. Ini adalah tips memasak ayam kampung agar dagingnya cepat empuk yang pertama.
2. Anda bisa merebus ayam kampung dengan air kelapa. Dengan cara ini, selain lebih cepat empuk, ayam kampung juga semakin kaya cita rasa.
3. Agar ayam kampung lebih cepat empuk, Anda bisa memasaknya dengan panci tekan selama 10 menit.
Tapi, pastikan agar ayam kampung tidak dimasak terlalu lama agar daging tidak hancur.
4. Kalau ayam kampung akan digoreng, Anda bisa merendamnya dalam campuran bumbu terlebih dahulu.
Selain membuatnya lebih cepat empuk, proses perendaman akan membuat ayam kampung semakin lezat dan nikmat.
5. Ayam kampung yang lebih muda dan gemuk biasanya memang lebih cepat empuk dibandingkan ayam kampung yang tua.
Tapi, jika Anda akan membuat kaldu, pemilihan ayam kampung yang tua lebih disarankan untuk mendapatkan kaldu yang lebih nikmat.
Dahrani Putri
Dari berbagai sumber
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR