Bagi sebagian orang, memiliki uban adalah hal yang memalukan. Terutama untuk kaum perempuan. Beragam cara pun dilakukan agar uban lenyap dan berharap tidak tumbuh lagi. Termasuk dengan jalan pintas mencabut uban hingga ke akar-akarnya.
Padahal, mencabut uban sama sekali tidak ada manfaatnya, lo! Selain menyebabkan trauma pada folikel rambut dan membuat rambut tak tumbuh lagi, mencabut uban juga tak akan membuat rambut Anda menjadi hitam kembali.
Ini dia beberapa alasan yang wajib Anda tahu, mengapa mencabut uban adalah hal yang tidak efektif untuk mengatasinya.
1. Merusak kulit kepala dan tekstur rambut
Sering mencabut uban akan membuat kulit kepala dan rambut Anda semakin rusak.
Randy Scheuller, seorang stylist, mengungkapkan bahwa mencabut rambut secara paksa dapat membuat kerusakan permanen pada folikel rambut, sehingga rambut akan tumbuh lebih kurus dan tidak sehat.
Baca: Benarkah Mencabut Uban Membuatnya Tumbuh Lebih Banyak?
2. Percuma! Mencabut uban tidak akan membuatnya hilang
Banyak orang berpikir bahwa mencabut uban hingga ke akar-akarnya akan membuatnya tidak tumbuh kembali. Hal ini tentu saja keliru. Mencabut uban tidak akan membuat uban Anda berhenti tumbuh. K
etika Anda mencabut uban, folikel rambut akan tetap berkembang dan merangsang pertumbuhan uban kembali. Jika keseringan, hal ini akan membuat folikel rusak secara permanen.
3. Daripada sibuk mencabut, lebih baik potong rambut yang beruban atau menyemirnya
Daripada membuang waktu untuk mencabut uban, sebaiknya Anda memotong rambut untuk menyingkirkan uban yang terus tumbuh. Hal ini tentu saja langkah tepat yang lebih sehat dan tidak akan membuat folikel rambut Anda rusak.
Alternatif lain yang bisa Anda lakukan yakni dengan menyemir rambut berwarna hitam atau cokelat. Tampilan Anda pun akan lebih menarik.
Baca: 7 Penyebab Tak Terduga Rambut Cepat Beruban di Usia Muda
4. Warna rambut uban malah jadi tren, lo!
Mengapa harus malu apabila rambut beruban? Sekarang, model rambut dengan warna abu-abu sedang menjadi tren di kalangan blogger dan selebritis, lho! Harusnya Anda bangga bisa memiliki warna rambut yang menjadi tren di tahun ini.
Nah, apa masih berminat mencabut uban, Sahabat NOVA?
Laili Ira Maslakhah/Tabloid NOVA
Sumber: huffingtonpost.com dan bustle.com
Penulis | : | nova.id |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR