Sering kita mendengar bahwa alat kontrasepsi alias alat KB bisa memicu kanker. Tapi, betulkah penggunaan kontrasepsi bisa memicu kanker payudara?
Faktor pemicu kanker payudara sendiri bisa dibagi menjadi dua, yaitu eksternal dan internal. Menurut dr. Aries Hamzah, MKM dari Direktorat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular, faktor eksternal pemicu kanker payudara berkaitan dengan gaya hidup, salah satunya adalah penggunaan kontrasepsi hormonal.
Baca: Ini Dia Cara Mencegah Kehamilan Tanpa Alat KB
Kontrasepsi hormonal sendiri merupakan kontrasepsi yang mengandung dua hormon, yaitu hormon estrogen dan progesteron. Kontrasepsi hormonal bisa berupa pil, suntik, implan, dan AKDR dengan progestin.
“Perempuan lebih rentan terkena kanker payudara karena pengaruh hormonal yang tidak dimiliki laki-laki. Selain itu berkaitan juga dengan pola perilaku seperti penggunaan kontrasepsi hormonal yang tidak tepat guna,” jelasnya.
Baca: Sperma "Tumpah" Setelah Ejakulasi, Masih Bisa Hamil Nggak?
Hormon estrogen dan progesteron memang dikenal sebagai pemicu kanker payudara. Sel-sel kanker tumbuh dan berkembang liar karena dipicu oleh produksi estrogen dan progesteron yang tinggi dan tak seimbang.
Baca: 3 Metode Kontrasepsi yang Tak Mampu Mencegah Kehamilan
Namun demikian, kontrasepsi hormonal bukan satu-satunya penyebab kanker payudara. Perlu diingat bahwa kanker juga bisa dipicu oleh faktor internal, seperti genetika. Dr. Aries menjelaskan, kanker payudara juga bisa didapatkan dari faktor keturunan.
Penulis | : | Dionysia Mayang |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR