Beige
Beige adalah warna yang melambangkan harmoni dan cinta.
Selain itu juga menyimbolkan tanah atau bumi, sehingga harus diseimbangkan dengan simbol unsur api.
Menggunakan warna ini di ruang tidur bisa menimbulkan rasa keingintahuan dan memicu kita untuk banyak memikirkan hidup kita.
Selain itu, juga bisa membantu kita untuk memperbaiki gangguan tidur yang kita alami serta mengoptimalkan istirahat.
(Baca: Jangan Abaikan Gangguan Tidur, Bahayanya Ternyata Mengerikan)
Biru
Warna ini menggambarkan ketenangan.
Selain itu, bisa mendorong kita untuk berkembang dan mencari inspirasi.
Warna biru juga bisa memicu hubungan positif dari suatu pasangan.
Bila menggunakan warna biru yang gelap, gunakan pula warna yang lebih terang untuk menyeimbangkannya.
(Baca: Piring Warna Biru Bisa Kendalikan Nafsu Makan, 1 dari 10 Cara Diet yang Gampang Dicoba)
Source | : | Boldsky.com |
Penulis | : | Ade Ryani HMK |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR