NOVA.ID - Berenang adalah salah satu jenis olahraga yang menyenangkan.
Menurut US Cencus Bureau, 36 persen anak-anak usia 7 hingga 17 tahun berenang setidaknya enam kali setiap tahunnya.
Hanya 15 persen dewasa yang melakukan olahraga berenang.
Berenang juga memiliki banyak dampak positif, baik secara mental maupun fisik.
Inilah manfaat baik berenang .
1. Otak akan Bekerja Lebih Baik
Tak hanya memiliki tubuh bugar, otak akan sehat dengan berenang.
Berenang bisa melancarkan peredaran darah ke otak sehingga asupan oksigen otak pun lancar.
Kondisi tersebut akan memicu kamu untuk lebih awas, memiliki ingatan yang lebih baik, dan fungsi kognitif lancar.
Penelitian lain juga membuktikan bahwa kolam air hangat setinggi dada bisa memberi dampak positif pada otak karena bisa meningkatkan suplai oksigen sebesar 14 persen lebih besar.
(Baca Mau IQ Anak Makin Tinggi? Yuk, Ajari Berenang Sejak Kecil)
2. Anak lebih berprestasi
Sebuah penelitian dengan responden 7000 anak di bawah usia 5 tahun terungkap bahwa anak yang berenang sejak kecil lebih berprestasi dibanding yang tidak.
3. Memperbaiki suasana hati
Tak hanya ketika cuaca sedang terik, berenang juga memiliki manfaat bila dilakukan dalam cuaca cenderung dingin.
Penelitian membuktikan bahwa berenang dalam cuaca dingin akan membuat tak mudah lelah, mencegah hilang ingatan, serta menormalkan tekanan darah.
Selain itu, berenang saat cuaca dingin juga membantu mengurangi rasa sakit pada penderita asma dan reumatik.
Badan yang terasa segar akan membuat suasana hati menjadi riang.
4. Mengurangi tekanan darah
Bila memiliki hipertensi, berenang merupakan olahraga yang baik untuk menurunkan tekanan darah .
Sebuah studi membuktikan bahwa perempuan dan pria yang berenang lebih dari 10 minggu mampu mengembalikan tekanan darah ke angka normal.
Selain itu, penelitian lain membuktikan bahwa kadar insulin pun meningkat karena olahraga ini sehingga bisa mencegah diabetes tipe 2.
(Baca Punya Diabetes? Hindari Jenis Buah-buahan yang Bahaya Dikonsumsi)
5. Hidup lebih lama
Sebuah studi dengan lebih dari 40.000 responden pria yang umur 20-90 tahun menemukan bahwa mereka yang melakukan olahraga air mengurangi risiko kematian akibat penyakit.
6. Mengurangi risiko penyakit jantung
Sebuah penelitian menemukan hipotesis bahwa olahraga berenang lebih efektif dibandingkan bersepeda untuk meningkatkan fungsi kardiovaskular.
7.Mengurangi sakit punggung
Jika kita sakit punggung, berhentilah mengonsumsi obat-obatan penghilang rasa sakit dan pergilah berenang.
Sebuah penelitian menemukan bahwa pasien dengan sakit punggung yang melakukan olahraga aquatic setidaknya dua kali dalam seminggu berangsur sembuh.
Yuk, jangan lagi takut air.
Penulis | : | Dionysia Mayang |
Editor | : | nova.id |
KOMENTAR