NOVA.id - Si kecil sedang susah makan?
Coba saja membuat fried chicken wings yang tentunya akan menjadi favorit anak-anak, yuk!
Simak cara pembuatannya berikut.
Bahan:
15 buah sayap ayam, potong 2 bagian
2 sendok makan madu
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1/2 sendok teh kecap inggris
3 siung bawang putih, haluskan
1 cm jahe, memarkan
1 buah jeruk nipis diambil airnya
500 ml air
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1 liter minyak untuk menggoreng
(Baca juga: Jangan Khawatir, Obat Generik Sama Kualitasnya dengan Obat Paten Berlogo)
(Baca juga: Pedas Nikmat untuk Pagi Ini, Yuk Bikin Balado Daun Singkong)
Cara Membuat Fried Chicken Wings:
1. Campur ayam, madu, saus sambal, saus tomat, kecap inggris, bawang putih, jahe, air jeruk nipis, garam, dan gula pasir. Diamkan 30 menit.
2. Tuang air. Masak sambil diaduk hingga meresap.
3. Goreng asal kecokelatan.
(Baca juga: Sebelum Bersih-bersih Rumah, Perhatikan 5 Hal Berikut, yang Pertama Sering Kita Lakukan)
(Baca juga: Jadi Hot Mama dalam Sekejap, Cuma Butuh 6 Tahap Mudah Ini, Kok!)
Mudah, bukan?
Selamat mencoba!(*)
(Artikel ini pernah tayang di laman Sajian Sedap dengan judul Agar Si Kecil Tidak Susah Makan, Buat Fried Chicken Wings Kesukaannya Saja)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR