Seperti dilansir dari Kompas.com, ada beberapa menu andalan yang ditawarkan di tempat ini.
Baca juga: Sebelum Terkenal dengan Jargon 'Maknyus', Ternyata Bondan Justru Tak Suka Memasak
Ada makanan ringan seperti lumpia, kroket Blanda, Banana Flambe, Roti Canai Kari Ayam, Roti Telor Blanda, Roti Bakar Prantjis, dan masih ada beberapa lagi.
Sementara, untuk makanan khas, Kopitiam Oey memiliki menu khas bernama Sego Ireng alias Nasi Hitam.
Sego Ireng disajikan dengan masih terbungkus daun pisang.
Ternyata warna hitamnya ini berasal dari kluwak sehingga warna nasi memang jadi agak kehitam-hitaman,
Di dalam sajian nasi hitam itu ada suwiran daging ayam, dan irisan telur dadar.
Sedangkan dari segi minuman, tentunya sesuai dengan namanya Kopitiam Oey menyajikan beragam minuman kopi baik hangat ataupun dingin.
Setelah kepergian Bondan Winarno, sahabatnya, Wasis Gunarto yang juga turut mendirikan komunitas Jalansutra akhirnya yang meneruskan usaha dari bisnis kuliner yang dirintis Bondan.(*)
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Amanda Hanaria |
KOMENTAR