NOVA.id - Meskipun berasal dari Jepang, udon bisa dibilang merupakan makanan favorit bagi masyarakat Indonesia.
Teksturnya yang kenyal dan besar disertai kuah yang gurih membuat makanan ini selalu menjadi incaran pecinta kuliner di Indonesia.
Tak perlu jauh-jauh ke Jepang, kita pun bisa membuat udon sendiri di rumah, loh! Tentu dengan rasa yang tak kalah enak.
Baca juga: Lapar Malam Hari? Masih Keburu Buat Meat Ball Penne
Untuk membuat kaldunya, kita bisa mencampurkan dashi, kecap dan mirin.
Jangan lupa juga untuk memberi toping seperti tempura udang, daging dan lain sebagainya.
Baik udon kering maupun basah harus direbus dulu sebelum diolah jadi masakan.
Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya
Dari segi waktu, udon kering direbus sekitar 10 menit sementara yang basah cukup sebentar saja sekadar menyiapkannya.
Olahannya bisa berupa sup mi dengan bumbu khas Jepang seperti miso, tare, shio, dan maupun kari yang disajikan panas.
Jika ingin berkreasi di luar masakan Jepang pun, pada dasarnya semua bumbu untuk membuat mi, bisa diterapkan di dalam udon.
Baca juga:Resmi Dilamar Jeje Govinda, Syahnaz Sadiqah Tampil Memukau dengan Balutan Kebaya Berwarna Biru Muda
KOMENTAR