Sebab, jika rambut basah kuyup dengan keringat, sampo kering tidak cukup kuat untuk meresapnya.
Sebaiknya gunakanlah sampo khusus untuk rambut berminyak agar rambut tetap terjaga dari kondisi kering.
(Baca juga: Suaminya Dipegang-pegang Perempuan Lain, Pedangdut Dewi Perssik Langsung Lakukan Hal Ini)
Banyak sampo kering memiliki kandungan alkohol yang sangat tinggi.
Apabila mencampurkan alkohol dengan keringat, maka rambut nantinya malah akan sangat kering.
Kemudian, walau rutin berolahraga setiap hari, keramaslah 2 sampai 3 kali saja dalam seminggu.
(Baca juga: Luna Maya Sebut Ariel dan Sophia Latjuba Sudah Putus, Warganet Langsung Heboh Bilang Begini)
Sebab, penggunaan sampo yang berlebihan sebenarnya dapat menghilangkan minyak alami yang ada di kulit kepala.
Ketika memutuskan akan keramas usai olahraga, pilihlah sampo yang tepat.
Kalau kita berolahraga di gym dan di sana sudah tersedia sampo, sebaiknya tetap bawa sampo sendiri karena belum tentu formula sampo tersebut cocok dengan kondisi rambut kita.
(Baca juga: Sudah Tergolong Kejadian Luar Biasa di Indonesia, Mari Kenali Difteri Lebih Dalam)
Melalui perawatan rambut yang tepat, rambut pun bisa terhindar dari masalah kerusakan, termasuk setelah dari rutinitas berolahraga. Kemudian, tak ada pula ketombe yang terlihat dengan pemakaian teratur.
Lebih dari itu, adanya kandungan creambath yang lebih lengkap bisa menutrisi kulit kepala secara mendalam sampai lapisan epidermis sehingga bisa membuat rambut tetap kuat dan indah.(*)
(Auzi Amazia Domasti/Kompas.com)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR