NOVA.id – Salah satu jenis penyakit yang diperangi oleh kaum perempuan adalah kanker payudara.
Kanker payudara yang sebenarnya juga menyerang dari sekitar 1 persen pria ini memiliki berbagai faktor risiko.
Meskipun banyak yang beranggapan bahwa makanan tertentu bisa menyebabkan kanker payudara, namun sebenarnya obesitas karena lemak berlebih lah yang bisa memicunya.
(Baca juga: Tak Perlu Was-Was Memulai Bisnis Bakery Asal Ada Tepung Premix, Ini Alasannya)
Selain itu ada faktor risiko lain, yaitu riwayat kehamilan, genetik, usia, serta terapi sulih hormon.
Sebenarnya kanker payudara tidak dapat dicegah oleh vaksin karena kanker payudara tidak disebabkan oleh virus ataupun bakteri.
Namun kanker payudara bisa dihindari dengan cara menerapkan gaya hidup sehat, terutama mengonsumsi makanan yang bergizi dan mengandung anti oksidan.
(Baca juga: Ternyata Ini Pentingnya Kenalkan Learning Buddy pada Buah Hati)
“Zat anti oksidan berperan penting dalam pencegahan kanker tetapi berasal dari makanan yang alami, seperti sayuran hijau,” ujar dr. Yadi Permana, Sp.B (K) Onk, dokter spesialis bedah konsultan onkologi di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta.
Inilah 4 makanan yang mengandung anti oksidan tinggi menurut dr. Yadi.
1. Apel
Buah berwarna merah dan hijau ini mengandung vitamin C dan beta karotin.
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR