NOVA.id - Kasus pemerkosaan tak hanya terjadi di Indonesia.
Di beragam belahan dunia, hampir setiap harinya telah terjadi hingga puluhan kasus pemerkosaan.
Meski hampir setiap negara di dunia telah memberlakukan hukuman yang berat sehingga pelaku pemerkosaan merasa jera, namun ternyata pelaku pemerkosaan justru terus bertambah.
Bahkan seperti ingin terus mengulangi perbuatannya, pelaku pemerkosaan pun merajalela hingga beragam kalangan usia.
Baca juga: Mengerikan! Terperangkap Kobaran Api, Seorang Nenek Tua Tewas Terbakar, Begini Kronologinya
Seperti dilansir dari Kompas.com, seorang kakek dilaporkan telah mengaku melakukan tindak pemerkosaan kepada polisi di Perancis.
AFP via The Independent mewartakan Kamis (1/3), tidak hanya satu atau dua orang.
Kakek berusia 57 tahun itu memperkosa 40 orang perempuan.
Pengakuannya terjadi setelah polisi menemukan sampel DNA-nya dalam sebuah kasus pemerkosaan.
Baca juga: Lagi-Lagi Kasus Penyekapan TKI di Malaysia Terkuak, Kali Ini Kisahnya Viral Lewat Sosmed
Media lokal memberitakan, pria tersebut bernama Dino Scala, dan bekerja sebagai seorang petugas kebersihan, meski tidak ada konfirmasi dari kepolisian.
Sebelum nama Scala diungkapkan ke publik, polisi Perancis menyebutnya sebagai "Pemerkosa dari Sambre".
Jaksa Penuntut Valenciennes, Jean-Philippe Vicentini menjelaskan, Scala biasanya menyerang korban dari belakang pada pagi buta, dan mengenakan sarung tangan.
Aksi Scala terungkap setelah polisi mengidentifikasi kendaraannya dalam sebuah kasus pemerkosaan yang terjadi di Belgia pekan lalu.
Baca juga: Dengan Samsung Galaxy J Series, Jangan Pernah Bosan Lagi Sambil Menunggu di Mobil
Kepada polisi, dia mengaku telah memperkosa 40 orang sejak 1980-an, dengan korban paling muda berusia 13 tahun.
"Dalam investigasi yang dilakukan polisi, pelaku berkata kalau dia melakukan aksinya dalam keadaan tidak sadar. Dia seperti tidak bisa mengontrol perbuatannya," beber Vicentini.
Sejauh ini, lanjut Vicentini, polisi telah mengidentifikasi 19 orang perempuan yang menjadi korban Scala.
Wali Kota Pont-sur-Sambre, Michel Detait mengatakan, Scala pernah melatih klub sepak bola setempat. "Dia adalah sosok yang cukup disukai warga di kota ini," kata Detait menjelaskan.(*)
Ardi Priyatno Utomo / Kompas.com
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR