Tujuannya tak lain agar uang tersebut tepat sasaran dan tidak dipergunakan untuk hal lainnya.
Diskusi dengan pasangan diperlukan untuk menghindari salah paham, perasaan tidak dihargai karena tidak diajak bicara, pikiran negatif pada pasangan, agar tidak merasa dibohongi, dan tentu saja untuk menghindari konflik.
(Baca juga: Dikenal sebagai Vokalis Rock, Tantri 'Kotak' Sekarang Berhijab?)
Berikan Alasan
Namun, tentu saja tak semua komunikasi berjalan lancar.
Ada kasus tertentu dimana pasangan tidak kompromi terlebih dahulu sehingga bantuan diberikan tanpa sepengetahuan pasangan lainnya.
Bisa jadi hal ini karena pasangan mencari praktisnya saja atau kurang adanya waktu untuk diskusi.
(Baca juga: Bastian Steel Buka-bukaan Soal Hubunganya Dengan Chelsea Islan, Pernah Pacaran Satu Tahun?)
Bila suatu saat pemberian ini akan diketahui pasangannya dan ia tidak berkenan di hati, tentu akan membuat suasana hubungan mereka tidak nyaman.
Kasus tersebut bisa jadi pengecualian karena situasi tertentu.
Untuk mencegah konflik diharapkan pasangan memberitahukan alasannya, yang penting alasan tersebut dapat masuk akal.
(Baca juga: Warnai Rambut Memang Bikin Semakin Percaya Diri, Tapi Ternyata Efeknya Berbahaya, loh!)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR