(Baca juga: Ingin Terhindar dari Kolesterol Berlebih? Yuk, Coba Konsumsi Makanan Berikut Ini)
3. Perhatikan tas yang dipakai
Tas selempang yang hanya dikenakan pada satu bahu dapat membahayakan punggung karena menaruh beban hanya pada satu sisi bahu saja.
Begitu pula dengan tas ransel, jangan membawa terlalu banyak barang dan memberatkan kedua bahu dan punggung.
(Baca juga: Jangan Lupa Minum Madu Sebelum Tidur, Banyak Manfaatnya loh!)
4. Kasur baru
Bila mengalami masalah punggung yang serius, kita harus tidur di atas kasur yang agak keras karena dapat membantu punggung di saat tidur.
5. Hindari stres
Stres menyebabkan naiknya tekanan darah dan membuat otot-otot menjadi tegang, keduanya dapat mengakibatkan masalah punggung.
Stres juga dapat membuat otot-otot dari leher sampai punggung bagian bawah menjadi tegang.
Hindarilah stres dan segera atasi masalah yang sedang dihadapi, serta minumlah banyak air untuk membuang racun-racun yang berada di dalam tubuh.
(Baca juga: Ternyata Kopi Tak Hanya Bermanfaat untuk Menghindari Rasa Kantuk Saja Loh, Ini Buktinya!)
Selain itu, sebaiknya selalu ingat untuk melakukan peregangan, apalagi bila kita banyak menghabiskan waktu duduk di depan komputer. (*)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR