NOVA.id - Drama Korea sekarang ini memang sedang banyak digemari.
Tak hanya karena pemerannya yang tampan dan cantik, tetapi cerita mereka yang menarik membuat banyak orang enggan untuk melewatkannya.
Cerita yang disajikan juga tidak selalu berakhir bahagia, karena drama-drama ini nyatanya bisa membuat kita menangis hingga akhir cerita, apa saja?
(Baca juga: Unggah Foto Jadul, Soimah Mengaku Bangga dan Sedih, Kenapa ya?)
1. Moon Lovers : Scarlet Heart Ryeo
Drama yang tayang tahun 2016 ini menceritakan seorang perempuan dari abad 21 bernama Hae Soo diperankan oleh IU yang terjebak di masa lalu zaman Dinasti Goryeo pada tahun 941.
Hae Soo bertemu dengan para pangeran kerajaan dan awalnya jatuh cinta dengan pangeran ke 8, Pangeran Wang Wook (Kang Haneul), dan kemudian pada Pangeran Wang So (Lee Jun Ki).
Persaingan politik dan perebutan tahta terjadi pada para pengeran, dan Hae Soo terjebak diantaranya.
Pangeran Wang So sendiri memiliki wajah yang selalu ditutupi dan ini membuat cerita ini semakin menarik.
Drama ini juga didukung oleh beberapa pemain seperti Hong Jong Hyun, Byun Baek Hyun, Nam Joo Hyuk, dan Ji Soo sebagai para pengeran.
(Baca juga: Menyentuh Hati, Anjing Ini Selamatkan Gadis Kecil yang Tergulung Ombak)
2. Uncontrollably Fond
Drama yang dibintangi oleh Kim Woo Bin dan Bae Suzy ini cukup menguras air mata.
Bercerita tentang Shin Joon Young (Kim Woo Bin) yang menjadi seorang aktor sekaligus model dan Noh Eul (Suzy) adalah seorang produser dokumenter.
Sebelumnya keduanya berpisah karena nasib buruk meskipun akhirnya kembali bersama saat dewasa.
Shin Joon Young harus mengubur keinginannya menjadi jaksa karena sebuah insiden dan beralih menjadi seorang aktor.
Mereka bertemu saat Noh Eul harus membuat film dokumenter mengenai Shin Joon Young.
Shin Joon Young sendiri juga mengalami keadaan yang sulit karena dia divonis menderita kanker otak dan hidupnya tak lebih dari 3 bulan.
(Baca juga: Beda dari Biasanya, Agnezmo Tampil dengan Rambut Keriting Warna Putih)
3. 49 Days
Drama ini dibintangi oleh Jung Il Woo, Lee Yo Won, Nam Gyu Ri, dan Bae Soo Bin.
Bercerita mengenai perjalanan roh selama 49 hari yang ingin mendapatkan kembali hidupnya.
Shin Ji Hyun (Nam Gyu Ri) yang mengalami koma harus mendapatkan 3 tetes air mata murni dari orang lain yang tak terikat darah dengannya.
Perjalanannya cukup panjang dan banyak rahasia terungkap saat ia menjalani misi ini.
(Baca juga: Cara Mudah Membuat Smokey Eyes untuk si Mata Sipit, Yuk Ikuti!)
4. Shark
Drama yang diperankan oleh Kim Nam Gil dan Son Yeh Jin ini tayang pada tahun 2013.
Bercerita mengenai pembalasan dendam dari Han Yi Soo (Kim Nam Gil) terhadap keluarga Jo Hae Woo (Son Yeh Jin).
Han Yi Soo mengubah penampilan dan identitasnya untuk merebut hak dari keluarganya.
(Baca juga: Tanda Pasti Orang akan Meninggal, Terdengarnya Bunyi Ini Dari Tubuh)
5. Memories of Bali
Diperankan oleh Ha Ji Won, Jo In Sung, So Ji Sub, dan Park Ye Jin.
Drama ini sebagian besar mengambil latar belakang pulau Dewata, Bali.
Menceritakan cinta segitiga antara Jung Jae Min (Jo In Sung), Lee Soo Jung (Ha Ji Won) dan Kang In Wook (So Ji Sub).
Karena kesalahpahaman membuat Jung Jae Min yang cemburu dan emosi membunuh Lee Soo Jung dan Kang In Wook.
Dan Kang In Wook sendiri juga memutuskan bunuh diri di pantai.
(Baca juga: Ini Daftar Makeup yang Dilarang Edar oleh BPOM RI, Ada Favorit Kita!)
6. Stairway to Heaven
Bercerita mengenai teman masa kecil yang harus dipisahkan karena ayah Han Jung Suh (Choi Ji Woo) menikah kembali dan memisahkan Jung Suh dengan Cha Song Joo (Kwon Sang Woo).
Setelah lama berpisah, Jung Suh mengalami kecelakaan dan membuatnya mengalami amnesia dan tak mengenali Song Joo.
Setelah dapat mengingat masa lalunya, Jung Suh mengalami kanker mata dan membuatnya kehilangan penglihatannya.
Tetapi Jung Suh akhirnya meninggal saat berada di pelukan Song Joo.
(Baca juga: Kapan Buah Hati Kita Boleh Minum Susu UHT? Ini Jawabannya)
7. Autumn In My Heart
Bercerita mengenai dua orang anak yang lahir pada tanggal dan rumah sakit yang sama.
Eun Seo (Song Hye Kyo) hidup dalam keluarga yang mapan bersama kakaknya Yoo Joon Seo (Song Seung Hoon).
Sedangkan Sin Ae (Han Chae Young) hidup dalam keluarga kekurangan.
Karena sebuah kecelakaan membuat Eun Seo dan Shin Ae menjalani tes darah, dan membuktikan keduanya tertukar pada saat bayi.
Mereka bertukar keluarga, dan membuat namun hubungan antara Joon Seo dan Eun Seo tak berakhir.
(Baca juga: Shandy Aulia Gendong Bayi Sedah, Tapi Kahiyang Ayu yang Curi Perhatian)
Saat dewasa mereka kembali bertemu, sayangnya Eun Seo mengalami leukimia dan meninggal dan Joon Seo meninggal karena kecelakaan. (*)
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR