Irvan bersama temannya melakukan percobaan dengan menyemburkan bubuk tepung kanji, krimer, dan kopi ke api yang menyala.
Hasilnya, terlihat api semakin membesar ketika ditaburi bubuk-bubuk tersebut.
Irvan pun menjelaskan bahwa berbagai jenis makanan yang berbentuk serbuk bisa menimbulkan ledakan atau membuat terbakar bila terkena api.
Baca Juga : Ini Foto dan Video Pasca Gempa dan Tsunami yang Terjadi di Palu dan Donggala
"Semua bahan powder, bubuklah ya, mau itu tepung terigu, tepung kanji, creamer, susu bubuk asal dia cukup kering ya semua bisa membuat api yang besar seperti itu," terang Irvan.
Irvan pun menjelaskan bahan-bahan itu pun bisa meledak bila ditempatkan atau ditahan pada wadah kecil.
Ia juga menjelaskan bahwa untuk bisa membuat sesuatu terbakar atau meledak ada tiga unsur, yaitu ada bahan bakar, oksigen, dan api.
Baca Juga : Ivan Gunawan Sebut Hubungan Billy-Hilda Gimmick, Ayu Ting Ting Emosi
Source | : | nakita |
Penulis | : | Juwita Imaningtyas |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR