NOVA.id - Kabar mengenai penganiayaan yang terjadi pada member The East Light, sebuah boyband asal Korea Selatan menyeruak ke permukaan.
Diketahui member The East Light mengalami kekerasan secara fisik maupun verbal oleh produser dan CEO agensi mereka.
Dengan kabar tersebut, hari ini (19/10) leader dari The East Light, Lee Seok Cheol mengadakan konferensi pers untuk menanggapi masalah tersebut.
Baca Juga : Shinta Bachir Blak-Blakan Soal Diajak Tidur dan Sifat Asli Anggota DPRD yang Melamarnya!
"Sebagai leader The East Light, dan sebagai salah satu artis K-pop yang membawa budaya Korea, saya tidak bisa lagi menahan rasa sakit yang dialami anggota kami.
Kami memutuskan untuk mengadakan konferensi pers dengan harapan menghilangkan pelecehan anak dan pelanggaran hak asasi manusia di industri K-pop." ungkap Lee Seok Cheol dalam konferensi pers.
Baca Juga : Mukjizat Tuhan! Dikira Meninggal Saat Tsunami Palu, Bayi 2 Bulan Ditemukan di Atas Pohon
KOMENTAR