Pecinta Berat Rendang? Wajib Sambangi Nusantara Marandang, ya!

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 29 November 2018 | 20:57 WIB
Rendang Sebagai Makanan Terlezat di Dunia (istock)

Di antaranya adalah Talkshow On Air dengan tema sejarah dan filosoii randang di Sumatra Barat.

Talkshow ini mengangkat tema Randang yang mendunia dari segi bisnis dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), serta pencanangan Resep Standar (SOP) pembuatan randang yang sesuai dengan cita rasa masakan Minangkabau asli.

Selain itu, akan ada demo masak berbahan dasar randang yang disajikan oleh chef dan selebriti berdarah Minang dan memiliki usaha kuliner.

Baca Juga : Sempat akan Dimakamkan Esok, Keluarga Kebumikan Ibunda Ayu Dewi Hari Ini Selepas Maghrib

Demo masak berbahan dasar Randang ini disajikan dengan cara tradisional dan modern.

Di samping itu, akan ada demo cara memasak Randang asli oleh juru masak yang didatangkan langsung dari Sumatra Barat.

Acara Nusantara Marandang juga akan dimeriahkan dengan bazaar kuliner yang juga mengangkat komunitas Mingkabau di Jakarta serta para pelaku usaha mikro kecil dan menengah yang berkaitan dengan masakan Randang.

Baca Juga : Kaki Paula Mentok saat Naik Pesawat, Baim Wong Beri Tanggapan Kocak Ini

Acara hiburan juga akan melengkapi perhetalan Nusantara Marandang dengan menampilkan aneka kelompok kesenian tradisional dari daerah Minangkabau, seperti Saulang, Rabab, dan Randai, juga penampilan para artis lainnya.

Nah, jangan lupa mampir ke acara ini, ya! (*)