Cerita Maya Watono Jabat CEO Perusahaan Periklanan Terbesar di Indonesia: Jadi CEO Itu Simpel!

By Jeanett Verica, Jumat, 14 Desember 2018 | 09:00 WIB
Sosok Maya Watono, Country CEO Pertama dan Termuda Dentsu Aegis Network (NOVA.id/Jeanett V)

Sebelum dipercayakan jabatan Country CEO DAN Indonesia, Maya Watono terlebih dahulu menjabat CEO Dwi Sapta Group menggantikan ayahnya pada 2017, berbarengan dengan merger perusahaan keluarganya, Dwi Sapta Group, dengan Dentsu Aegis Network (DAN).

Uniknya, meski terkesan sebagai sebuah jabatan yang penuh dengan tantangan dan tanggung jawab besar, Maya Watono justru mengaku “gampang” menjadi CEO.

Kok bisa?

Baca Juga : Tak Cuma Emil Dardak yang Berprestasi, Ini Sederet Prestasi Gemilang Adik Ipar Arumi Bachsin Eril Dardak di Masa Hidupnya

My role as a CEO is very simple, yakni menjaga dan menyebarkan nilai-nilai perusahaan. Tentu dengan talent yang kita punya. Indonesia ini luar biasa, talented orang-orangnya,” kata Maya.

Ibu tiga anak ini tentu tak menampik bahwa peran yang akan dilakoninya ke depan memang bakal jauh lebih berat dan menantang.

Kendati demikian, alih-alih merasa tertekan dan terbebani, sebagai CEO, Maya justru menganggap tanggung jawab barunya kelak sebagai reward alias sebuah penghargaan.

Baca Juga : Menawan, Yuk Contek Gaya Pamela Bowie Bermain dengan Midi Dress