YCAB Foundation Berkolaborasi dengan Mastercard Melucurkan Program Girls4Tech: Pelatihan STEM kepada 60 Ribu Anak dan Remaja Perempuan Prasejahtera di Indonesia

By Widyastuti, Senin, 16 Desember 2019 | 16:38 WIB
YCAB Foundation Berkolaborasi dengan Mastercard Melucurkan Program Girls4Tech: Pelatihan STEM kepada 60 Ribu Anak dan Remaja Perempuan Prasejahtera di Indonesia ()

Yayasan YCAB (Yayasan Cinta Anak Bangsa) dengan bangga mengumumkan menjadi mitra Mastercard untuk mengimplementasikan program ini di Indonesia dalam acara peluncuran Mastercard Academy 2.0 (09/2019) lalu di Jakarta.

YCAB Foundation akan menjadi mitra terdepan, yang mengimplementasikan Girls4Tech, yang merupakan salah satu pilar dalam Mastercard Academy 2.0.

Penerima manfaat utama adalah anak-anak dan remaja perempuan dari kalangan prasejahtera di Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur.

YCAB Foundation akan bekerja dengan Kementerian Pendidikan, Pemerintah Negara Bagian, dan administrator sekolah untuk memperkenalkan kurikulum Girls4Tech kepada anak perempuan berusia antara 8-15 tahun.

Baca Juga: Vanessa Angel Menikah Tanpa Sepengetahuan Sang Ayah, Ibu Sambung Ikut Bicara: Semoga Bukan Settingan!

Selama tiga tahun ke depan, YCAB Foundation akan bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Pemerintah Daerah dan sekolah untuk memberikan keterampilan teknologi kepada 60.000 anak perempuan yang kemudian berdampak secara tidak langsung pada 240.000 guru, orang tua, dan saudara kandung.

Girls4Tech yang diprakarsai Mastercard pada tahun 2014 telah menjangkau lebih dari 430.000 anak perempuan (usia 8-12 tahun) di 28 negara.

Girls4Tech menggabungkan keahlian Mastercard di bidang teknologi pembayaran dan menawarkan pengembangan keterampilan dalam algoritma, enkripsi, analisis data, kriptologi, dan rekayasa jaringan.