Aturan di tempat kerja
- Saat tiba, segera mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
- Gunakan siku untuk membuka puntu dan menekan tombol lift.
- Tidak berkerumun dan menjaga jarak di lift dengan posisi saling membelakangi.
- Untuk sementara, tidak menggunakan absensi finger print.
- Bersihkan meja atau area kerja dengan disinfektan.
- Upayakan tidak sering menyentuh fasilitas atau peralatan yang dipakai bersama di area kerja, gunakan hand sanitizer.
- Tetap menjaga jarak dengan rekan kerja minimal 1 meter.
- Usahakan aliran udara dan sinar matahari masuk ke ruang kerja.
- Biasakan tidak berjabat tangan.
- Masker tetap digunakan.
- Selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat di tempat kerja.