Bukan Karena New Normal, Pakar Epidemiologi UI Justru Sebut Hal Ini yang Bikin Kasus Covid-19 di Indonesia Meningkat

By Alsabrina, Kamis, 11 Juni 2020 | 12:32 WIB
(Ilustrasi) Covid-19 (iStockphoto)

NOVA.id - Pakar Epidemiologi Universitas Indonesia (UI), Pandu Riono memberikan analisa terkait meningkatnya kasus penuralan Covid-19 di tanah air.

Seperti diketahui, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di sejumlah daerah mulai dilonggarkan untuk menuju ke arah kenormalan baru (new normal).

Karena itu, kenaikan kasus yang signifikan beberapa waktu terakhir langsung dikaitkan dengan pelonggaran tersebut.

Baca Juga: Tembus 1.000 Kasus Baru Selama 2 Hari Berturut-Turut, Indonesia Kini Bertengger di Posisi 2 Jumlah Kasus Covid-19 Terbanyak di Asia Tenggara

Dikutip dari covid19.kemenkes.go.id, pada Rabu (10/6/2020), terdapat penambahan 1.241 kasus baru, dari sebelumnya 33.076 kasus.

Sedangkan pada hari sebelumnya yakni, Selasa (9/6/2020), terdapat 1.043 kasus baru, dari sebelumnya 32.033 kasus.

Meski begitu, Pandu Riono menyampaikan kenaikan angka penularan tersebut tidak ada kaitannya pelonggaran yang dilakukan dalam beberapa hari terakhir.

Baca Juga: Kabar Buruk, WHO Minta Negara-Negara untuk Tak Menyerah Lantaran Pandemi Corona Masih Jauh dari Akhir, Ada Apa?