Bagaimana Jika Ibu Hamil Sama Sekali Tidak Suka Makan Sayur? Begini Penjelasan Dokter

By Ratih, Rabu, 8 Juli 2020 | 19:01 WIB
Bagaimana Jika Ibu Hamil Sama Sekali Tidak Suka Makan Sayur? Begini Penjelasan Dokter (Freepik)

NOVA.id - Vidoran Ibunda dan NOVA baru saja mengadakan sharing session bersama dr. Muhammad Fadli, Sp.OG pada Rabu (08/07) sore.

Dengan tema "Nutrisi Ideal untuk Ibu Hamil di Era New Normal", dokter Fadli berbagi ilmu yang penting untuk para ibu hamil.

Selain materi dari dokter Fadli, Sahabat NOVA juga berkesempatan mengajukan pertanyaan melalui berbagai portal streaming, baik itu Instagaram, YouTube, maupun Facebook.

Baca Juga: Begini Nutrisi Ideal untuk Ibu Hamil di Era New Normal, Simak Pembahasannya!

Dari sekian banyak pertanyaan yang masuk, ada pertanyaan menarik mengenai ibu hamil yang tidak doyan sayur.

"Dok.. kalau dari sebelum hamil tidak suka makan sayur, benar2 tidak suka, lalu saat hamil juga masih tidak suka. Bagaimana solusi nutrisi yang baik?"

Menurut dokter Fadli, sayur sangat penting selama masa kehamilan.

Baca Juga: 6 Makanan yang Dipercaya Bisa Menguatkan Kandungan, Ibu Hamil Wajib Coba!