Bukan Cuma Bikin Gemuk Saja, Ini 4 Tanda Tubuh Kelebihan Karbohidrat

By Alsabrina, Sabtu, 25 Juli 2020 | 07:00 WIB
(Ilustrasi) Tanda tubuh kelebihan karbohidrat (iStockphoto)

NOVA.id - Tubuh memang membutuhkan karbohidrat agar dapat berfungsi dengan baik.

Akan tetapi, penting untuk menjaga tingkat kesehatan makronutrien karena terlalu banyak karbohidrat juga memiliki efek negatif yang dapat merusak pola makan dan berkontribusi pada masalah kesehatan.

Karbohidrat membantu bahan bakar mengaktifkan kerja otot, mendukung fungsi otak, meningkatkan suasana hati dan memori yang lebih baik, serta berbagai manfaat lainnya.

Baca Juga: Berhasil Turunkan 36 Kilogram Berat Badannya Kurang dari Setahun, Ini Rahasia Atur Pola Makan dan Olahraga Sederhananya

Namun, para ahli memperingatkan bahwa terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat favorit, seperti roti, pasta, sereal, dan nasi, juga dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung, obesitas, dan resistensi insulin.

Itulah mengapa memiliki jumlah yang tepat penting untuk mencegah karbohidrat melakukan lebih banyak kerusakan daripada kebaikan.

Kebutuhan karbohidrat pribadi tergantung pada usia, tingkat aktivitas, dan metabolisme.

Baca Juga: Bisa Kurangi Produktivitas, Waspadai 5 Penyebab Ngantuk Setelah Makan Ini!