NOVA.id - Banyak perempuan yang ingin tubuhnya kembali langsing setelah melahirkan.
Walau begitu, usaha untuk meraih target itu harus dilakukan dengan tepat dan sehat.
Cerita Tuhina Chakraborty Budhani seorang ibu rumah tangga dari India ini bisa jadi inspirasi.
Setelah melahirkan, Tuhina merasa tubuhnya berat dan ia jadi malas bergerak.
Baca Juga: Tidur Nyenyak Bisa Sukses Bikin Berat Badan Turun, Begini Penjelasannya
Berat badan yang semakin meningkat itu lantas membuatnya tak percaya diri dan mulai berpengaruh pada kesehatannya.
“Saya tidak senang dengan penampilan saya, jadi saya memutuskan untuk menurunkan berat badan dan kembali bugar,” kata ibu rumah tangga ini.
Adanya saran dari orangtua Tuhina untuk menjaga diri selama enam bulan pasca melahirkan membuatnya menghindari melakukan olahraga berat.
Baca Juga: Selain Olaharga, 7 Hal Ini Wajib Dilakukan agar Perut Jadi Rata